Sorry, just don't mind

Discussion in 'Ruang Curhat' started by Reika, 18 January 2019.

Silakan gabung jadi member agar bisa posting
  1. Reika

    Reika Member

    Hari ini entah sudah bulan keberapa aku tidak menghadap dosen untuk bimbingan.
    Aku senang jika pagi datang hujan deras dan awan gelap menyambutku ketika ku buka jendela.
    Aku senang jika ibuku mengajakku pergi keluar.
    Aku senang saat mengerjakan pekerjaanku, passionku, yang bisa membantuku hidup setidaknya untuk hari esok.
    Hari ini, lagi, ketika ku lihat story teman2 seangkatanku, lagi, 1 anak sidang skripsi.
    1 anak perempuan di kelasku mengupload selebrasi mereka sambil membawa banner yang terpampang 15 orang wajah anak kelas dan satu per satu dicoret tanda kelulusan....di situ tersisa hanya 5 orang, dan aku salah satunya...

    Skripsiku terbengkalai bukan karena main2...aku menyambung hidup, mencoba untuk tak bergantung pada orang tua..
    Aku takut setiap kali serangan panik kambuh.
    Aku takut duduk di depan laptop dan membayangkan panjangnya proses dari judul yang kupilih...
    Ah...dasar aku goblok, mati aja sana

    Maaf
    Aku memang pengecut
    Aku tau aku parah dan payah
    Aku tidak berguna
    Aku benci
    Benci
    Benci
    Aku benci diriku.
     
  2. malware_404

    malware_404 Active Member

  3. Reika

    Reika Member

    thanks
     

Share This Page